Pengurus UMKM USB Distribuskan Sembako Kepada Terdampak Pandemic Covid-19
Utamasinergibangsa.com – Kepedulian untuk saling membantu sesama dalam menghadapi bencana Virus Corona (Pandemic Covid-19) yang telah menjadi bencana nasional merupakan tanggung jawab kita bersama sebagai warga negara Indonesia. Hal ini, tentunya diperlukan adanya kesadaran, ketulusan dan kekompakan bersama agar dapat dilaksanakan dengan baik dan sesuai sasaran.
Dalam rangka kepedulian bersama untuk turut andil mendukung program pemerintah dalam penanganan bencana Pandemic Covid-19, Komunitas UMKM Utama Sinergi Bangsa (UMKM USB) menggelar Program Pembagian Sembako yang didistribusikan langsung oleh para Pengurus-nya di beberapa wilayah untuk dapat membantu meringankan beban para terdampak Pandemic Covid-19.
Pendistribusian sembako yang diperoleh dari hasil donasi para Pengurus dan Anggota langsung dikoordinir oleh Ketua Umum UMKM USB, M. Rusmono dengan dibantu para Pengurus lainnya yang memiliki kelonggaran waktu. Pendistribusian sesuai yang dilangsir oleh Utamasinergibangsa-Liputan, dilakukan dibeberapa titik wilayah Depok, Cinere dan Bogor yang dimulai pada hari Sabtu, pukul 15.00 Wib, 25/04/2020.
Pendistribusian ini meliputi pembagian 35 (tiga puluh lima) paket sembako, 4 (empat) Hand Sanitizer dan 2 (dua) Anti Septik. Mengingat banyaknya paket komoditas yang dibagikan maka dalam proses distribusi dibantu oleh beberapa Pengurus dan Anggota UMKM USB, yaitu Ahmad Fauzan Azim (Supporting Sosial Kemasyarakatan), Agung Nugroho (Kabid. Gerakan Millennial), Yuli Cahyaningsih (Ketua DPC Bogor) dan Abdul Hadi (Anggota UMKM USB).
Beberapa alokasi pendistribusian meliputi Tim Satgas RT.06 dan RT.01 Pulo Mangga – Grogol, Lumbung RW.03 Grogol, Kampung Parung Bingung – Depok, Limo – Depok, Cibinong – Bogor dan Cinere yang diselesikan dalam beberapa hari dan dilakukan secara bertahap karena kesibukan para Pengurus dan Anggota UMKM USB lainnya yang membantu dalam proses pendistribusian agar tepat sasaran.
M. Rusmono, S.E., M.Ak., Ketua Umum UMKM USB tak lupa mengucapkan terima kasih yang seesar-besarnya atas donasi yang telah disampaikan kepada Pengurus UKM USB oleh para Pengurus dan Anggota UMKM USB, semoga dapat menjadi ladang amal ibadah yang diterima dan dilipat gandakan oleh Allah, SWT.
“Semoga selalu dalam lindungan dan bimbingan-Nya, sehingga senantiasa diberikan kesehatan, kelancaran usaha, keselamatan dan rezeki yang berlimpah dan barokah (aamiin YRA)”, tabah M. Rusmono.
“Semoga UMKM USB senantiasa solid guna memberikan kemanfaatan dan kebarokahan bersama, dan untuk turut andil dalam membangun bangsa”, pungkas Ahmad Fauzan Azim dengan penuh semangat. (Utamasinergibangsa-Liputan)
Video Dokumentasi Distribusi Donasi, dapat dilihat pada link sebagai berikut:
Video Pesan Spektakuler dan Spontan – Renungan Atas Bencana Covid-19 Oleh Ketua Umum USB, dapat dilihat pada link sebagai berikut:
Comments ( 0)